jasa maklon minuman

Ide Usaha Puding Kekinian, Profitnya Bukan Main

Usaha di bidang kuliner akhir-akhir ini, selalu menampakkan beragam inovasi yang kian menarik perhatian masyarakat.

Contohnya saja seperti puding kekinian. Cita rasanya yang manis dengan tekstur lembut, membuat dessert manis satu ini tidak pernah gagal membuat siapa saja jadi jatuh hati deh!

Melihat potensi usahanya yang menggiurkan, Anda punya kesempatan besar untuk mengembangkannya lebih lanjut lho!

Simak yuk strategi membangun ide usaha puding kekinian selengkapnya di bawah ini!

Baca juga : Tips Membuat Sirup Bunga Telang, Siap Jadi Sajian Kekinian

Kenapa harus membuka usaha puding kekinian?

ide usaha puding kekinian

Proses pembuatan puding yang tergolong mudah, membuatnya bisa diolah dengan bahan pendukung apapun.

Anda pun tidak perlu sekolah khusus, untuk dapat membuatnya. Karena sekarang tutorial membuat puding tersebut sudah banyak bertebaran di dunia maya.

Di mana kreasi puding kekinian ini, juga memiliki bentuk serta rasa yang lebih bervariasi.

Sehingga mau anak-anak ataupun orang dewasa, cenderung menyukainya. Inilah yang membuat usaha satu ini sangat layak untuk Anda tekuni.

Baca juga : Apa Aja Sih 7 Kebaikan Mengonsumsi Susu Ketika Berpuasa?

Strategi merintis ide usaha puding kekinian yang sudah pasti cuan

Temukan Trennya

ide usaha puding kekinian

Banyaknya kreasi puding, membuat Anda harus jeli memilih mana saja yang bisa menggaet banyak konsumen.

Anda dapat melihatnya dari tren saat ini yang banyak menjual puding jenis seperti saja. Dengan begitu, Anda juga akan lebih mudah untuk menentukan target pasar yang lebih tepat sasaran.

Contohnya saja tren sekarang sedang mengusung puding cup/box berbahan silky. Dari situlah Anda kemudian membuat list kebutuhan seperti biaya bahan baku, biaya operasional, hingga pemasarannya.

Pilih Bahan Berkualitas

Strategi membangun ide usaha puding kekinian berikutnya adalah memilih bahan baku yang berkualitas.

Hal ini pun mengangkut bagaimana pintar-pintarnya Anda melihat peluang supplier/distributor terjangkau tapi menawarkan bahan baku berkualitas baik.

Karena peran supplier ini sangat penting, yang mana untuk meminimalisir adanya kerugian di masa depan.

Dengan memakai bahan baku dengan kualitas premium, tentu saja akan menghasilkan produk yang berbeda dibanding menggunakan bahan baku yang asal-asalan.

Maka dari itu, alangkah baiknya untuk memberikan hasil produk yang bermutu kepada konsumen Anda dengan memilih bahan baku terbaik.

Dengan menghadirkan cita rasa yang lezat, sudah pasti akan membuat konsumen Anda datang terus-menerus untuk membeli kembali nantinya.

Baca juga : Cek Yuk 4 Kreasi Olahan Minuman Segar Berbuka Puasa Ini!

Buat Inovasinya

ide usaha puding kekinian

Supaya produk puding Anda semakin menarik, Anda bisa memadukan dengan berbagai macam toping yang menggugah selera.

Contohnya seperti menambahkan fla, potongan buah-buahan, saus coklat, biskuit, whipped cream, dan lain-lain.

Anda dapat melakukan percobaan terlebih dahulu untuk mendapatkan hasil produk yang pas.

Misalnya mengatur gradasi warna maupun perpaduan rasa pudingnya. Jangan lupa untuk membuat bentuk puding dengan beragam cetakan yang unik.

Pasarkan

Strategi membangun ide usaha puding kekinian yang terakhir yakni melakukan pemasaran. Dengan pemasaran ini, akan sangat membantu mendongkrak produk Anda untuk terjual di pasaran.

Anda bisa memilih untuk melakukan pemasaran jenis apapun secara online maupun offline, semua tergantung kebutuhan Anda.

Di samping itu, tidak menutup kemungkinan bagi Anda untuk memilih kedua jenis tersebut.

Anda bisa mengkombinasikan antara online serta offline secara bersamaan. Karena keduanya juga dapat saling mendukung.

Jika secara online, Anda tinggal membuat berbagai macam media sosial dan post foto/video produk yang menarik.

Kemudian untuk cara offlinenya, Anda bisa menitipkannya ke warung/pasar/toko kue/toko oleh-oleh maupun membangun kios sendiri.

Selain itu, jangan lupa untuk memberikan diskon tertentu agar konsumen penasaran untuk mencobanya.

Baca juga : Dahaga Surut dengan 5 Kreasi Minuman Es Serut

Kreasi puding kekinian yang bisa Anda coba

Banana Bread Pudding

ide usaha puding kekinian

Bahan:

      • 4 butir telur
      • 500 ml suus cair
      • 150 gr gula pasir
      • 1 sdt ekstrak vanilla
      • 200 gr roti tawar
      • 2 sdm margarin (lelehkan)
      • 4 sdm tepung custard (ayak)
      • 4 buah pisang (iris tipis)
      • keju sesuai selera (parut)

 

Cara membuat:

Pertama. Siapkan wadah. Lalu campurkan telur, tepung custard, susu, serta gula. Aduk merata. Kemudian tambahkan margarin dan aduk kembali. Sisihkan.

Kedua. Siapkan loyang. Olesi roti tawar dengan margarin dan tata di dalam loyang. Selingi dengan pisang serta keju, setelah itu tuang 1/3 adonan tepung yang sudah Anda buat sebelumnya.

Ketiga. Ulangi sampai semua adonan habis. Diamkan dahulu kurang lebih 30 menit.

Keempat. Sambil menunggu, panaskan oven dengan suhu 180 derajat Celcius. Selanjutnya masukkan adonan dan panggang selama 40 menit atau warna berubah kecoklatan.

Kelima. Banana bread puding siap dipasarkan deh!

Baca juga : 6 Potensi Berbisnis Minuman saat Ramadhan, Cuan Banget!

Puding Oreo Taro

ide usaha puding kekinian

Bahan 1:

      • 500 ml susu full cream
      • 1 bungkus puding instan
      • 200 ml air
      • 1 bungkus oreo
      • 6 sdm gula pasir

 

Bahan 2:

      • 1 bungkus bubuk taro
      • 1 bungkus bubuk puding plain
      • 4 sdm gula pasir

 

Cara membuat:

Pertama. Siapkan panci. Masukkan semua bahan kecuali oreo. Masak dengan api sedang sampai berbuih. Matikan api dan biarkan uap hilang. Sisihkan.

Kedua. Selanjutnya hancurkan oreo menjadi beberapa bagian dan masukkan ke dalam cetakan. Kemudian tuang lapisan 1 yang sudah Anda buat sebelumnya. Biarkan set.

Ketiga. Siapkan panci. Lalu masukkan bahan 2 dan masak dengan api sedan hingga berbuih. Matikan kompor, biarkan uapnya menghilang.

Keempat. Kemudian masukkan lapisan 2 ke dalam cetakan yang sudah ada lapisan 1 tadi. Simpan dalam kulkas sampai puding set.

Kelima. Puding oreo taro siap dijual nih!

Baca juga : Manis & Kenyalnya 6 Resep Kreasi Minuman Berbahan Jelly

Dapatkan produk bubuk minuman berkualitas di sini

ide usaha puding kekinian

Boomingnya minuman kekinian beberapa waktu belakangan ini, membuat banyak bermunculan pengusaha baru yang menawarkan produk bubuk minuman café kekinian dengan merek sendiri.

Melihat peluang pasar yang begitu besar, Anda pun juga bisa mencoba peruntungan ini lho!

Cara termudah yang dapat Anda gunakan yakni dengan mempercayakan pembuatan produknya kepada jasa maklon minuman instan yang berpengalaman dan berkredibilitas tinggi seperti CV. Putra Farma Yogyakarta.

Kami menyediakan banyak varian rasa minuman café kekinian yang meliputi lemon coffee, melon coffee, mocha coffee, strawberry coffee, dark chocolate, durian chocolate, ginger chocolate, matcha tea, teh manggis, milk tea, red rice tea, rosella tea, pandan latte, strawberry latte, vanilla latte, taro, red velvet, grape, melon, kurma, ataupun menyesuaikan dengan permintaan Anda.

Dengan memakai jasa kami, Anda tidak perlu lagi membangun pabrik ataupun membayar banyak karyawan, semua akan kami siapkan dan uruskan sampai tuntas. Sehingga Anda hanya tinggal terima hasil produknya dan pasarakan secara bebas deh pokoknya!

Berbagai macam keuntungan bisa Anda peroleh dengan bekerja sama bersama kami di antaranya:

      • diskusi semua kebutuhan produk;
      • membuat nama merek sesuai keinginan;
      • resep produk terjamin 100% kerahasiaannya;
      • 1 formulasi produk khusus hanya untuk 1 klien;
      • free sampel dengan ketentuan berlaku;
      • bebas revisi sampai menemukan formulasi yang tepat;
      • persyaratan kerja sama yang mudah;
      • bahan baku berkualitas premium pilihan terbaik;
      • bebas pilih bentuk kemasan produk (box/pouch/sachet/botol/toples);
      • formulasi produk bisa dari costumer atau perusahaan;
      • bahan baku bebas dari pengawet maupun pewarna berbahaya;
      • bebas biaya desain logo dan kemasan produk sesuai keinginan;
      • pembayaran fleksibel dapat dilakukan sampai 3 kali;
      • MoU kerja sama dengan biaya yang affordable;
      • layanan kepengurusan Informasi Nilai Gizi;
      • kepengurusan Hak Kekayaan Intelektual produk;
      • pendaftaran izin edar Badan POM serta HALAL MUI;
      • masa penyimpanan produk hingga 2 tahun;
      • produksi bersistem GMP serta HACCP;
      • bernegosiasi masalah Harga Pokok Penjualan;
      • kami siap menyesuaikan dengan modal yang Anda miliki;
      • pengiriman ke seluruh Indonesia dengan berbagai ekspedisi tepercaya.

ide usaha puding kekinian

Maklon terlengkap dan tepercaya dengan proses yang memudahkan, cepat, aman, amanah, serta terjangkau. Untuk informasi selengkapnya, silahkan hubungi kontak CV. Putra Farma Yogyakarta.

 

Temukan kami di media sosial:

Instagram @putrafarmayogyakarta

Facebook Putra Farma Yogyakarta

LinkedIn Putra Farma Yogyakarta

Twitter @putrafarmayk

TikTok @putrafarmayogyakarta

Putra Farma Yogyakarta. Harga minimum, rasa premium.

“Promo setiap pemesanan 5000 box, akan mendapatkan free 250 box all varian. Segera buat produk versi terbaik Anda yuk! Ada free ongkir dalam kota lho!”

 

Source :

Bagikan
Administrator Putra Farma
Administrator Putra Farma
Articles: 505

Newsletter Updates

Enter your email address below and subscribe to our newsletter