Ternyata tidak semua orang menginginkan bentuk tubuh ideal lho! Justru beberapa orang dengan tubuh yang notebane ‘terlalu kurus’, mengeluhkan sulitnya untuk menambah berat badan mereka.
Padahal bisa saja sudah melakukan segala cara mulai dari mengonsumsi makanan/minuman manis, junk food, hingga makanan berminyak.
Nah…bagi Anda yang sedang mencari cara jitu, mengonsumsi deretan jus penggemuk badan di bawah ini bisa menjadi jawabannya lho! Cek rekomendasi selengkapnya yuk!
Baca juga : Metabolisme Tidak Keruan? Perbaiki dengan 3 Referensi Jus Detoks Usus Aja!
Cobain aja deretan jus penggemuk badan berikut ini!
Jus Kurma
Buah kurma mengandung kalori dengan jumlah 66,5 setiap 24 gr. Yang mana mengkombinasikannya dengan susu, akan menjadi minuman penambah badan yang menyehatkan.
Selain itu, perpaduan di atas juga kaya akan zat besi serta mineral yang bagus untuk menjaga kesehatan, terutama mendukung produksi hemoglobin darah dalam tubuh.
Anda hanya perlu menyiapkan 1 cup buah kurma (rendam semalaman) dan 2 cup susu. Blender semua bahan tersebut sampai halus. Konsumsi secara teratur untuk hasil maksimal.
Jus Mangga
Deretan jus penggemuk badan berikutnya adalah jus mangga. Buah tropis yang memiliki cita rasa asam manis ini, punya nutrisi penting yang meliputi sumber kalori tinggi (karbohidrat), mineral, vitamin B, vitamin A, hingga vitamin E.
Mengonsumsinya dengan rutin, tidak hanya menjadi asupan terbaik untuk menambah berat badan, tetapi juga membuat tubuh lebih sehat dan bugar.
Cara membuatnya yakni siapkan 1 cup buah mangga, 1 cup buah nanas, serta 4 sdt madu. Haluskan semua bahan dengan blender dan minum setiap hari.
Baca juga : 4 Aneka Buah Tuntaskan Panas Dalam yang Mustajab Banget!
Jus Pisang
Selain menjadi minuman yang mampu menambah berat badan dengan cara sehat, ternyata jus pisang juga efektif untuk meningkatkan massa otot lho!
Di mana Anda dianjurkan untuk mengonsumsinya dibarengi dengan olahraga teratur, karena kandungan karbohidratnya yang dimiliki seimbang.
Apalagi bila Anda mencampurkannya dengan susu, maka menjadi sumber nutrisi yang lengkap yang berguna untuk menunjang energi tubuh, mengontrol tekanan darah, hingga mendukung kesehatan tulang.
Anda tinggal menyiapkan saja 2 cup susu, 1 buah pisang, serta 2 sdt madu. Blender semua bahannya sampai halus. Untuk hasil optimal, konsumsi setiap hari.
Jus Alpukat
Deretan jus penggemuk badan yang terakhir yaitu jus alpukat. Pasti sudah nggak asing dengan buah superfood andalan satu ini bukan?
Kandungannya asam lemak tak jenuh tunggal di dalamnya, menjadi komponen utama yang mendongkrak bertambahnya berat badan dengan cara menyehatkan.
Di samping itu, minuman tersebut juga berkhasiat untuk menjaga kesehatan jantung, tulang, hingga sistem pencernaan.
Cara membuatnya cukup siapkan 1 buah alpukat sedang (ambil dagingnya), 3-4 sdt madu, dan ½ sdt perasan jeruk nipis. Haluskan semuanya menggunakan blender dan minum secara rutin.
Baca juga : 5 Rekomendasi Jus Sembuhkan Sariawan, Efeknya Semanjur Itu!
Jangan takut melangkah!
Tren menambah berat badan ternyata menjadi hal yang lumrah lho! Pasalnya cara ini tidak sembarangan dilakukan! Karena penambahan berat badan tersebut juga diikuti oleh meningkatnya massa otot tubuh. Di mana hal tersebut melahirkan sebuah produk yang mampu memenuhi kebutuhan tersebut, contohnya seperti susu whey protein.
Peminatnya yang cukup tinggi terhadap produk susu whey protein, membuat prospek usahanya menjadi angin segar yang patut Anda ulik. Yang mana melalui hasil penjualannya, profit yang berdatangan mengalir dengan deras. Jangan sampai Anda ketinggalan kesempatan baik ini untuk menghadirkan produk dengan brand sendiri!
Kini saatnya untuk menyerahkannya kepada jasa maklon minuman instan yang berpengalaman dan berkredibilitas tinggi seperti CV. Putra Farma Yogyakarta untuk membuatkan produk incaran Anda. Dengan menggunakan jasa kami, Anda akan memperoleh produk susu whey protein dari bahan baku berkualitas unggulan dan bebas dari pewarna maupun pengawet tambahan apapun di dalamnya!
Beragam benefits bisa Anda dapatkan dengan bekerja sama bersama kami antara lain formulasi produk istimewa; kepengurusan HKI, BPOM, serta LPPOM MUI; MoU fleksibel; free sampel produk dan revisi sampai fix; negosiasi HPP dan penyesuaian dengan budget Anda; gratis desain serta cetak packaging produk; dan sebagainya.
Maklon terlengkap dan tepercaya dengan proses yang memudahkan, cepat, aman, amanah, serta terjangkau. Untuk informasi selengkapnya, silahkan hubungi kontak CV. Putra Farma Yogyakarta.
Temukan kami di media sosial:
Instagram @putrafarmayogyakarta
Facebook Putra Farma Yogyakarta
LinkedIn Putra Farma Yogyakarta
Twitter @putrafarmayk
TikTok @putrafarmayogyakarta
Source :