jasa maklon minuman

Ide Bisnis Laris Manis dengan 11 List Franchise Minuman Kopi

Peminat minuman kopi yang bertambah banyak saat ini, membuat bisnis kedai di Indonesia makin berkembang pesat.

Hal tersebut menjadi titik balik bisnis perkopian Indonesia, yang membuat para pebisnis baru tertarik untuk membukanya melalui franchise kopi yang sudah terbukti laris manis di pasaran.

Anda juga berminat untuk ikut menggunakan metode tersebut? Simak yuk list franchise minuman kopi selengkapnya di bawah ini!

Baca juga : Potensi Usaha Menggairahkan dari Maklon Cereal Diet

Potensi bisnis dengan franchise minuman kopi

Kepopuleran kopi pada beberapa waktu belakangan ini, ditandai dengan adanya kemunculan  franchise kopi yang menghadirkan beragam variasi minuman menggugah selera.

Di samping itu, konsep yang diusung juga lebih kekinian dan berjiwa anak muda.

Sehingga kopi menjadi salah satu minuman favorit yang tidak lagi dicap sebagai minuman orang tua, tetapi kawula muda pun ikut menggemarinya.

List franchise minuman kopi

Dilihat dari perkembangannya yang terus bertumbuh, membuat minuman kopi menjadi bisnis menjanjikan yang patut untuk dicoba.

Apalagi penggunaan sistem franchise, memungkinkan Anda memproleh untung besar serta tidak perlu melakukan branding produk lagi.

Selain itu, Anda tidak perlu takut akan over budget. Karena Anda dapat memilih franchise kopi dengan menyesuaikan modal yang sudah dimiliki.

Baca juga : Bisnis Sukses dengan 5 Jurus Jitu Membangun Branding

List franchise minuman kopi yang paling banyak dicari

Coffee Toffee

List franchise minuman kopi

Memiliki pengalaman lebih dari 10 tahun dalam meracik kopi lokal Indonesia, membuat Coffee Toffee berkontribusi untuk meningkatkan pamor biji kopi asli Indonesia menjadi sajian minuman kopi yang kekinian.

Selain itu, Coffee Toffee juga membuka franchise kopi untuk melebarkan sayap bisnisnya di berbagai wilayah Indonesia.

Modal yang harus disiapkan untuk melakukan mitra kerja sama bersama Coffee Toffee mulai dari Rp 150 juta, tergantung dengan konsep kedai yang dipilih.

Kopi Soe

List franchise minuman kopi

Meski terbilang baru di dunia bisnis kopi Indonesia, nyatanya Kopi Soe mampu berkembang pesar dan memiliki ratusan kedai yang tersebar di seluruh Indonesia lho!

Kopi Soe membangun brandnya melalui nama jadul dengan kampanye ramah lingkungan hingga pilihan menu yang out of the box, namun tetap akrab di lidah orang Indonesia.

Sejak tahun 2018, Kopi Soe juga langsung membuka kemitraan dengan budget minimal Rp 150 juta.

Foresthree Coffee

List franchise minuman kopi

Dengan memprioritaskan bahan baku segar, Foresthree Coffee menjadi salah satu yang membuat kombinasi minuman kopi serta teh dengan buah-buahan.

Untuk target pasarnya sendiri mulai dari anak muda usia belasan sampai 30-an. Sehingga sangat cocok untuk membuka bisnis di sekitar kampus atau perkantoran.

Jika Anda tertarik melakukan kerja sama waralaba kopi kekinian, Foresthree Coffee membandrol harga paket usaha berkisar Rp 95 juta – Rp 125 juta.

Selain itu, Foresthree Coffee ini juga menerapkan sistem full operation dengan perhitungan 40 : 60 (manajemen : franchisee dari keuntungan bersih).

Baca juga : 6 Trik Berjualan Kopi Kemasan, Awas Labanya Bercucuran!

Excelso

list franchise minuman kopi

List franchise minuman kopi selanjutnya ialah Excelso. Excelso menjadi salah satu café modern pertama di Indonesia yang sudah beroperasi sejak tahun 1991 lho!

Sehingga sudah tidak perlu lagi meragukan pengalaman serta profesionalitasnya.

Mereka memiliki variasi menu yang tidak kalah bersaing, yang mana minumannya sendiri diolah dengan biji kopi berkualitas terbaik mulai dari varietas lokal sampai internasional.

Excelso juga melebarkan sayap melalui sistem franchise dan sudah terdapat ratusan yang tersebar di Indonesia.

Untuk budget yang harus dikeluarkan cukup terbilang tinggi yakni sekitar Rp 1 miliar – Rp 2 miliar, tergantung konsep franchise yang dipilih.

Sasame Coffee

List franchise minuman kopi

Konsistensi dalam menghadirkan olahan kopi lokal terbaik, membuat Sssame Coffee menjadi salah satu franchise kopi yang patut Anda perhitungkan.

Dengan pengalaman dalam memadukan biji kopi lokal Indonesia, mereka menyediakan racikan minuman yang kaya cita rasa.

Di samping menyajikan minuman kopi siap minum, Sasame Coffee juga menawarkan beragam kopi bubuk pilihan asli Nusantara sebagai bagian dari menu andalan. Untuk harga franchisenya sendiri, dibandrol berkisar Rp 50 juta.

Cetroo Coffee

List franchise minuman kopi

Didirikan pada tahun 2009, Cetroo Coffee menjadi salah satu waralaba yang sukses membangun jaringan hingga mencapai 300 titik di seluruh wilayah Indonesia lho!

Brand ini menghadirkan varian minuman kopi yang dikemas secara modern dengan target pasar anak usia belasan hingga 30-an.

Bila Anda tertarik untuk bergabung dalam kemitraan Cetroo Coffee, biaya yang harus disediakan sebesar Rp 54 juta – Rp 184 juta.

Biaya tersebut sudah termasuk lisensi 3 tahun, peralatan untuk membuat produk, bahan baku, media promosi, sampai pelatihan karyawan.

Baca juga : 5 Merek Coklat Batang Terenak, Fleksibel untuk Diolah

BHUMI Coffee

List franchise minuman kopi

Brand lokal yang berdiri sejak 2017 ini, mengusung konsep kedai dalam 2 jenis yang berbeda yaitu BHUMI Coffee (dine in) dan BHUMI Express (take away).

Untuk pilihan menunya sendiri menyajikan minuman kopi klasik sampai kekinian dari bahan baku kopi lokal Indonesia premium yakni arabika serta robusta.

Berminat untuk bergabung menjadi partner bisnis bersama BHUMI Coffee? Anda bisa mendapatkan harga paket usaha mulai dari Rp 85 juta – Rp 110 juta.

Pesona Coffee

list franchise minuman kopi

List franchise minuman kopi berikutnya yaitu Pesona Coffee. Brand dari Pesona Coffee ini, mengedepankan keunikan cita rasa rasa minuman serta visual yang instagramable.

Cocok bagi Anda yang ingin membuka bisnis kopi kekinian dengan modal yang lumayan terjangkau yakni sekitar Rp 15.000.000,-

Kopi Yor

list franchise minuman kopi

Keunikan brand berikut ini bisa Anda temukan dari perpaduan minumannya yang menggabungkan kopi dengan kelapa kopyor.

Selain itu, untuk menu lain yang tersedia juga cukup aneh, namun tetap punya kenikmatannya tersendiri.

Cita rasa yang sesuai dengan lidah masyarakat Indonesia, membuatnya banyak diminati oleh seluruh kalangan.

Untuk melakukan kerja sama dengan Kopi Yor, Anda membutuhkan dana sebesar Rp 75 juta – Rp 90 juta.

Baca juga : Nongkrong Asik dengan 5 Kreasi Minuman Hype Ala Café

Segede Gaban

list franchise minuman kopi

Melihat dari nama brand-nya saja, bagi Anda yang orang Jawa pasti akan langsung paham artinya bukan?

Segede Gaban menyajikan sajian minuman dalam ukuran besar, bahkan hingga mencapai 2,2 liter lho!

Sisi uniknya tersebutlah yang mampu membuat konsumen menjadi tertarik untuk mencobanya.

Karena di Indonesia sendiri, belum banyak yang berani untuk mengusung konsep seperti itu. Walaupun begitu, tidak semua menunya dalam ukuran besar.

Bagi Anda yang tertarik untuk join kerja sama, modal yang perlu Anda persiapkan sekitar Rp 110.000.000,-

Kopa Kopi

list franchise minuman kopi

List franchise minuman kopi yang terakhir adalah Kopa Kopi. Brand Kopa Kopi menghasilkan produk minuman dengan racikan dari para ahli kopi handal.

Sehingga tidak heran, cita rasanya yang mantap serta istimewa menjadi favorit di kalangan milenial.

Menggunakan franchise dari Kopa Kopi, Anda akan bebas dari royalty fee dan sudah bersertifikat HKI dengan nama brand terdaftar.

Sehingga semua keuntungan yang Anda dapatkan akan menjadi 100% milik sendiri. Bisnis ini pun punya harga yang cukup terjangkau mulai dari Rp 17 juta – Rp 23 juta.

Baca juga : Kreasi Minuman Segar Viral, Cukup 3 Bahan Aja!

Kami siap bantu bikin bisnis Anda makin mudah!

list franchise minuman kopi

Saat ini produsen minuman di Indonesia sedang berlomba-lomba untuk menghadirkan variasi rasa minuman yang tidak kalah bersaing.

Inilah yang membuat eksistensi minuman kekinian nyatanya makin meningkat secara signifikan.

Yang mana hal tersebut menjadi kesempatan emas bagi Anda untuk menjadi supplier bubuk minuman kekinian bagi kedai atau café.

Langkah Anda akan lebih mudah dan cepat dengan mempercayakan pembuatan produknya kepada jasa maklon minuman instan yang berpengalaman dan berkredibilitas tinggi seperti CV. Putra Farma Yogyakarta.

Dengan jasa kami, Anda tidak perlu pusing memikirkan formulasi produk ataupun produksi produknya lagi, semua akan kami bantu sampai produknya siap dipasarkan.

Pilihan minuman café kekinian yang tersedia meliputi grape coffee, lemon coffee, melon coffee, mocha coffee, strawberry coffee, dark chocolate, durian chocolate, ginger chocolate, teh bunga telang, teh melati, cinnamon tea, pandan latte, strawberry latte, vanilla latte, kurma, jeruk, banana, ataupun sesuai dengan keinginan Anda.

Dapatkan berbagai macam keuntungan dengan menjadi partner bisnis bersama kami di antaranya:

      • diskusi semua kebutuhan produk;
      • membuat nama merek sesuai keinginan;
      • resep produk terjamin 100% kerahasiaannya;
      • 1 formulasi produk khusus hanya untuk 1 klien;
      • free sampel produk dengan ketentuan berlaku;
      • bebas revisi sampai menemukan formulasi yang tepat;
      • persyaratan kerja sama yang mudah;
      • bahan baku berkualitas premium pilihan terbaik;
      • bahan baku tanpa pengawet maupun pewarna berbahaya;
      • bebas pilih bentuk kemasan produk (box/pouch/sachet/botol/toples);
      • formulasi produk bisa dari costumer atau perusahaan;
      • bebas biaya desain logo dan kemasan produk sesuai keinginan;
      • pembayaran fleksibel dapat dilakukan sampai 3 kali;
      • MoU kerja sama dengan biaya yang affordable;
      • layanan kepengurusan Informasi Nilai Gizi;
      • kepengurusan Hak Kekayaan Intelektual produk;
      • pendaftaran izin edar Badan POM serta HALAL MUI;
      • masa penyimpanan produk hingga 2 tahun;
      • produksi bersistem GMP, HACCP, serta double quality control;
      • bernegosiasi masalah Harga Pokok Penjualan;
      • kami siap menyesuaikan dengan modal yang Anda miliki;
      • pengiriman ke seluruh Indonesia dengan berbagai ekspedisi tepercaya.

list franchise minuman kopi

Maklon terlengkap dan tepercaya dengan proses yang memudahkan, cepat, aman, amanah, serta terjangkau. Untuk informasi selengkapnya, silahkan hubungi kontak CV. Putra Farma Yogyakarta.

 

Temukan kami di media sosial :

Instagram @putrafarmayogyakarta

Facebook Putra Farma Yogyakarta

LinkedIn Putra Farma Yogyakarta

Twitter @putrafarmayk

TikTok @putrafarmayogyakarta

list franchise minuman kopi

 

list franchise minuman kopi

 

 

Source:

Bagikan
Administrator Putra Farma
Administrator Putra Farma
Articles: 505

Newsletter Updates

Enter your email address below and subscribe to our newsletter