Rasanya yang manis dan menyegarkan, membuat buah mangga kerap dijadikan sebagai bahan untuk membuat minuman maupun makanan.
Buah musiman ini pun tidak hanya enak, namun juga punya banyak nutrisi yang bagus untuk kesehatan tubuh lho!
Simak ulasan selengkapnya di bawah ini tentang khasiat buah mangga yuk!
Baca juga: 5 Kreasi Bubur Kacang Hijau Untuk Temani Sore Hari Anda
Kandungan gizi dalam buah mangga
Buah mangga terkenal dengan nama latin yakni mangifera indica.
Di Indonesia sendiri, terdapat beberapa varietas mangga yang biasanya dikonsumsi antara lain mangga Gadung, mangga Arumanis, mangga Manalagi, mangga Lalijiwo, mangga Chokanan, serta mangga Golek.
Dalam seporsi buah mangga mengandung berbagai macam nutrisi seperti protein, karbohidrat, lemak, vitamin C, tembaga, serat, folat, vitamin B6, vitamin A, vitamin E, vitamin B5, vitamin K, niacin, kalium, riboflavin, mangan, tiamin, magnesium, zeaxanthin, zat besi, kalsium, natrium, serta selenium.
Baca juga: Buktikan Yuk 9 Keistimewaan Teh Hijau yang Luar Biasa!
Cari tahu lebih dalam tentang khasiat buah mangga berikut ini yuk!
Memberi Nutrisi Pada Bumil
Kandungan gizi dalam buah mangga, sangat bagus untuk memenuhi nutrisi bagi janin selama masa kehamilan berlangsung.
Di mana membantu mendukung kesehatan mata dan pertumbuhan sel, meningkatkan sistem daya tahan tubuh, serta mencegah terjadinya kelainan pada pertumbuhan janin.
Selain itu, mengonsumsi mangga dapat membantu mengurangi rasa mual di pagi hari yang dirasakan oleh ibu hamil dan melawan preeklamsia (hipertensi & kejang) semasa mengandung.
Meningkatkan Kesehatan Wanita Pasca Menopause
Meminum jus mangga setidaknya 2 cangkir dalam sehari, berguna untuk menjaga tekanan darah sistolik pada wanita pasca-menopause agar tetap stabil.
Hal ini karena terdapat kandungan polifenol seperti mangiferin, quercetin, galotanin, serta asam galat yang berkontribusi di dalamnya.
Menyehatkan Mata
Dalam British Journal of Ophthalmology mengungkapkan bahwa, buah mangga memiliki senyawa bernama lutein dan zeaxanthin yang berguna untuk menjaga kesehatan retina dan lensa mata.
Di mana zat tersebut bertindak sebagai tabir surya alami untuk menyerap cahaya berlebihan yang masuk ke dalam mata.
Sehingga melindungi mata Anda dari sinar ultraviolet yang membahayakan dan memperlambat berkembangnya penyakit seperti katarak serta degenerasi macula.
Baca juga : 3 Resep Olahan Manisan Mangga Muda, Seger Dan Bikin Ngiler!
Mengatasi Masalah Peradangan
Khasiat buah mangga selanjutnya ialah mengatasi masalah peradangan pada tubuh.
Menurut penelitian dari Nutrition and Metabolic Insights menyatakan bahwa, zat bioaktif dan antioksidannya (mangiferin, karotenoid, dan asam askorbat) dapat dimanfaatkan untuk mengatasi masalah peradangan yang muncul.
Contohnya seperti risiko penyakit radang pada sendi.
Menurunkan Kolesterol
Studi dari European Journal of Clinical Nutrition, menyatakan jika mangga dapat membantu menurunkan kolsterol jahat dan meningkatkan kolesterol baik dalam tubuh.
Hal ini karena di dalamnya terdapat kandungan tinggi serat, pectin, serta vitamin C.
Tidak sampai di situ saja, senyawa magnesium dan potassium dalam buah mangga dapat membantu menurunkan tekanan darah, serta menjaga denyut nadi dan pembuluh darah agar tetap stabil.
Sehingga menghindarkan diri Anda dari serangan penyakit jantung.
Melawan Paparan Radikal Bebas
Mangga terkenal menjadi salah satu buah yang mengandung antioksidan tinggi.
Di mana sangat berkhasiat untuk membantu melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan akibat paparan radikal bebas, yang menjadi penyebab beragam penyakit muncul.
Sehingga secara otomatis juga berperan penting dalam peningkatan sistem imun tubuh sebagai pertahanan diri dari infeksi virus berbahaya.
Baca juga: 6 Referensi Obat Herbal Untuk Kolesterol, Dijamin Mujarab!
Menyehatkan Tulang
Buah mangga muda memiliki banyak vitamin dan juga kalsium.
Yang mana kedua senyawa tersebut berguna untuk menjaga kesehatan tulang, seperti membantu menghindari bahan patah tulang.
Menyehatkan Sistem Pencernaan
Khasiat buah mangga berikutnya adalah menjaga kesehatan sistem pencernaan.
Penelitian Journal of Immunology Research mengukapkan jika kandungan polifenol dalam buah mangga berguna untuk mencegah berbagai macam penyakit yang menyerang sistem pencernaan.
Contohnya seperti sembelit kronis, diare, dan wasir.
Zat tersebut juga berperan sebagai mikrobioma usus yang berfungsi untuk membangun dan mempertahankan fungsi usus, memproses komponen makanan yang tidak dapat diserap, serta mengatur sistem kekebalan usus itu sendiri.
Menyehatkan Kulit
Senyawa vitamin A, beta-karoten, serta vitamin C pada mangga dapat membantu tubuh untuk memproduksi sistesis kolagen untuk menjaga kulit tubuh dan wajah.
Manfaat yang bisa Anda rasakan yakni membuat kulit menjadi terhindar dari penuaan dini, lebih lembab, membantu proses regenerasi kulit, mencegah keriput dan kendur, menjaga elastisitas kulit, melawan bakteri penyebab jerawat, kulit lebih cerah, mengatasi komedo, meredakan kulit sensitif, serta mengurangi flek hitam/pigmentasi.
Baca juga: 11 Kebaikan Susu Kambing, Bergizi Dan Baik Bagi Kesehatan
Membantu Menurunkan Berat Badan
Jika Anda mengonsumsinya dalam jumlah dan takaran yang pas, mangga bisa membantu Anda untuk menurunkan berat badan lho!
Hal ini karena senyawa fitokimia di dalamnya mempunyai fungsi untuk menghilangkan lemak alami pada tubuh.
Kemudian di bagian daging buahnya, juga kaya akan serat yang berguna untuk membuat Anda kenyang lebih lama dan mendukung sistem metabolisme tubuh.
Sehingga sangat bagus bila dijadikan sebagai cemilan sehat untuk diet.
Mengobati Scurvy
Scurvy merupakan penyakit yang disebabkan oleh kekurangan zat vitamin C dalam tubuh.
Hal tersebutlat yang menyebabkan sejumlah masalah pada kesehatan antara lain gusi berdarah, tubuh penuh ruam dan memar, serta mudah lelah/lemas.
Menjaga Kesehatan Rambut
Khasiat buah mangga yang terakhir yakni berguna untuk menjaga kesehatan rambut.
Yang mana kandungan vitamin C-nya dapat memenuhi kebutuhan kolagen dan protein untuk mencegah kerontokan dan kilau rambut, serta melembabkan kulit kepala.
Baca juga: 8 Jenis Buah Berserat Tinggi Untuk Mengikis Berat Badan
Produk minuman instan bermutu terbaik bisa Anda temukan di sini
Tertarik untuk merintis usaha produk minuman instan dengan merek Anda sendiri?
Ini saatnya mempercayakan produknya kepada CV. Putra Farma Yogyakarta sebagai jasa maklon minuman yang berpengalaman dan berkredibilitas tinggi sejak 20 tahun lalu.
Di mana kami sudah membantu puluhan klien untuk mewujudkan produk minuman instan incaran mereka.
Sebanyak 99% sangat puas dengan produknya dan kembali lagi kepada kami untuk menjalin kerja sama.
Kami mempunyai beragam produk minuman café kekinian yang bisa Anda pilih, salah satunya yaitu dari ekstrak sari buah-buahan.
Pilihan varian rasanya antara lain durian, anggur, melon, jeruk, strawberry, atau request rasa lainnya juga bisa.
Kami pun siap membantu untuk meracikkan formulasi produknya sesuai keinginan Anda dengan menambahkan beragam vitamin penunjang lain, agar produknya semakin bernutrisi dan menjual.
Anda juga tidak perlu khawatir masalah biayanya lagi. Karena kami bisa menyesuaikan dengan modal yang Anda miliki, tanpa mengurangi mutu produknya sedikitpun.
Dapatkan beragam pelayanan menguntungkan dengan menjadi partner usaha kami di antaranya:
-
-
- berdiskusi semua kebutuhan produk;
- bahan baku dengan kualitas premium pilihan terbaik;
- produk terjamin 100% kerahasiaannya;
- 1 formulasi produk khusus hanya untuk 1 klien;
- bahan baku bebas dari pengawet serta pewarna tambahan;
- free sampel dan unlimited revisi apabila telah mencapai kesepakatan;
- pembayaran dapat dilakukan sampai 3 kali;
- MoU kerja sama dengan biaya yang affordable;
- bebas biaya desain logo dan kemasan produk;
- izin legalitas produk diuruskan hingga tuntas oleh tim legal kami;
- masa penyimpanan produk hingga 2 tahun;
- produksi bersistem GMP serta HACCP;
- bernegosiasi masalah Harga Pokok Penjualan;
- pengiriman ke seluruh Indonesia dengan berbagai ekspedisi tepercaya.
-
Maklon terlengkap dengan proses yang memudahkan, cepat, aman, amanah, dan terjangkau. Untuk informasi selengkapnya, silahkan hubungi kontak CV. Putra Farma Yogyakarta.
Temukan kami di media sosial
Instagram : @putrafarmayogyakarta
Facebook : Putra Farma Yogyakarta
Putra Farma Yogyakarta. Harga minimum, rasa premium.
“Promo setiap pemesanan 5000 box, akan mendapatkan free 250 box all varian. Segera buat produk versi terbaik Anda yuk! Ada free ongkir dalam kota lho!”
Source :